Pentingnya Mengganti Thermal Paste Secara Rutin

Pentingnya Mengganti Thermal Paste Secara Rutin

Thermal Paste.

Thermal Paste merupakan zat berupa pasta yang dioleskan pada bagian atas prosesor yakni tepatnya diantara prosesor dan juga heatsink. Fungsinya sendiri adalah untuk mempercepat proses penghantaran panas dari prosesor ke heatsink atau kipas untuk mencegah overheat.

Kenapa Thermal Paste itu penting?

Agar performa laptop tidak menurun

Ketika laptop sudah menunjukkan gejala lemot parah maka kamu bisa mempertimbangkan untuk penggantian Thermal Paste. Hal ini bisa disebabkan kecepatan prosesor yang menurun akibat suhunya yang terlalu panas. Hal ini dikarenakan sudah tidak ada pasta yang berfungsi menghantarkan panas dari prosesor ke luar. Saat hal serupa terjadi, kamu harus segera melakukan Repaste Thermal Prosesor. Segera atasi sebelum perangkat kesayanganmu mengalami kerusakan pada prosesornya yang terlalu sering overheat. 

Kapan harus mengganti Thermal Paste?

Untuk penggantian sebenarnya tidak ada aturan baku, karena ini lebih berdasarkan pada pola penggunaan komputer, apakah high pressure seperti sering rendering, editing, game berat atau low pessure office, streaming atau browsing dan juga faktor kondisi lingkungan di sekitar perangkat apakah bersih atau berdebu.

Beberapa sumber ada yang menyebut setiap 6 bulan untuk PC dan 2 tahun untuk Laptop, ada juga yang lebih dan kurang dari itu. Jika kamu telah menggunakan thermal dengan kualitas baik, tentu kamu juga tidak perlu untuk sering me-repasta karena bahan material pasta di desain penggunaan jangka panjang dan tidak cepat mengering.

Pada penggunaan komputer PC biasanya penggantian pasta termal sekaligus saat membersihkan kisi-kisi fan dari debu maka kamu bisa sekalian me-repaste setelah fan di bersihkan.

Nah, itu tadi Pentingnya Mengganti Thermal Paste Secara Rutin. Jika anda memiliki masalah dengan perangkat anda, anda bisa menghubungi kami melalui social media kami di Instagram dan Facebook Zapplerepair atau bisa hubungi kami di  021-26081043 (Office) atau 0877-8885-5868 melalui WhatsApp.

Anda juga bisa langsung datang ke kantor kami di :

Kantor Pusat : Jl. Jembatan 3 Raya Ruko 11J, Jakarta Utara.

Jakarta Selatan : Jl. Mampang Prapat Raya No. 24C, Jakarta Selatan

Semarang : Jl. Industri 2 LIK No. 80-81, Genuk, Kota Semarang

Semoga artikel ini membantu!

 

Hubungi kami dengan cara klik tombol WhatsApp dibawah ini!



Atau temui kami di outlet terdekat Anda

Kantor Pusat Jakarta
Cabang Jakarta Selatan
Cabang Semarang
Cabang Surabaya